MUSRENBANG DESA TERONG DAN REMBUK STUNTING
A. Musrenbang Desa
Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) adalah forum musyawarah tahunan yang dilakukan oleh pemangku kepenting (stakehorlder) desa.
Tujuan Musrenbang Desa adalah:
- Mengidentifikasi kebutuhan dan potensi desa.
- Menyusun rencana pembangunan desa yang berbasis pada kebutuhan dan potensi desa.
- Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan desa.
B. Rembuk Stunting
Rembuk Stunting adalah singkatan dari Rembuk atau Pertemuan Warga untuk Pencegahan Stunting. Rembuk Stunting adalah kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam pencegahan stunting.
Stunting adalah kondisi di mana anak-anak mengalami gangguan pertumbuhan dan perkembangan akibat kekurangan gizi, kesehatan, dan stimulasi. Stunting dapat menyebabkan anak-anak mengalami keterlambatan dalam perkembangan fisik, mental, dan emosional.
Tujuan Rembuk Stunting adalah:
- Meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan stunting.
- Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pencegahan stunting.
- Meningkatkan akses masyarakat terhadap layanan kesehatan dan gizi yang berkualitas.
Ada pun proses pelaksanaan kegiatan ini yaitu :
- Sambutan dari ketua BPD Desa Terong
- Sambutan dari pendamping Desa Terong
- Sambutan dari Bapak camat yang diwakili oleh Bapak Sekcam Satarmese Barat
- Sambutan dari Bapak Kepala Desa Terong sekaligus membuka kegiatan Musrenbang dan Rembuk Stunting.
Perencanaan Pembangunan Desa menyepakati 2 hal utama yang menjadi kesepakatan akhir dari musyawarah perencanaan pembangunan Desa dimaksud yaitu :
- Menyepakati daftar prioritas usulan RKP Desa Terong
- Menyepakati 10 daftar prioritas usulan RKP yang akan diusulkan melalui musrenbang kecamatan tahun 2026.
Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Sekretaris Camat Satarmese Barat, Para kepala sekolah SD/MIS se-Desa Terong, Pendamping Desa, Ketua dan Anggota BPD, Kader Tekad, Ketua OPAM & Anggota, Ketua TP-PKK & Anggota, Kader Posyandu & KPM, Ketua BUM-Des dan Anggota, Para Tenaga Medis Se-Desa Terong, Tokoh Masyarakat, Para Ketua RT/RW, Ketua dan Anggota Satlinmas dan Badan Pengurus Karang Taruna.
.jpg)

.jpg)

Komentar
Posting Komentar